Ragam Model Pengembangan Software Engineering

Assalamualaikum Wr Wb

Hayy teman-teman jumpa lagi..apa kabar nih?? pastinya baik kan?? Oke kali ini aku mau membahas tentang Pemodelan Perangkat Lunak. Perangkat Lunak sendiri itu apa sih?? Perangkat Lunak itu adalah source code pada suatu program atau system. Sedangkan system sendiri itu adalah suatu kesatuan yang terdiri dari komponen atau elemen yang dihubungkan bersama untuk memudahkan aliran informasi, materi atau energi untuk mencapai suatu tujuan
.
Adapun juga karatkteristik perangkat lunak yaitu seperti :
a. Understandability
b. Visibility
c. Supportability
d. Acceptability
e. Reliability
f. Robustness
g. Maintainability
h. Rapidity

Ragam model proses pengembangan Perangkat Lunak ada berbagai macam seperti :
a. Model Air Terjun (Water Fall)
Model Water Fall merupakan model klasik yang sederhana dengan aliran sistem yang linear.

Ø Keunggulan Model Water Fall
1. Simpel dan mudah diimplementasikan
2. Mudah diatur
3. Cocok untuk proyek kecil
Ø Kerugian Model Water Fall
1. Tidak mengakomodasi perubahan requirement
2. Resiko ketidakpastian tinggi
3. Model yang buruk untuk proyek berorientasi objek
4. Model yang buruk untuk proyek lama

b. Model Prototype
Prototype adalah pengembangan yang cepat dan pengujian terhadap model kerja (prototipe) dari aplikasi baru melalui proses interaksi dan berulang-ulang yang biasa digunakan ahli sistem informasi dan ahli bisnis.


Ø Keunggulan Prototyping
1. Adanya komunikasi yang baik antara pengembang dan pelanggan
2. Pengembang dapat bekerja lebih baik dalam menentukan kebutuhan pelanggan
3. Pelanggan berperan aktif dalam pengembangan sistem
4. Lebih mengenal waktu dalam pengembangan sistem
5. Penerapan menjadi lebih mudah karena pemakai mengetahui apa yang diharapkannya
Ø Kelemahan
1. Pelanggan tidak melihat bahwa perangkat lunak delum mencerminkan kualitas perangkat lunak secara keseluruhan dan belum memikirkan pemeliharaan dalam jangka waktu yang lama
2. Pengembang biasanya ingin cepat menyelesaikan proyek sehinggan menggunakan algoritma dan bahasa pemrograman sederhana
3. Hubungan pelanggan dengan komputer mungkin tidak menggambarkan teknik perencanaan yang baik.

c. Model RAD (Rapid Application Developent)
Model RAD adalah sebuah model proses perkembangan software sekuensial linier yang menekankan siklus perkembangan yang sangat pendek.



Ø Keunggulan Model RAD
1. Berguna untuk proyek-proyek tempat persyaratan-persyaratan pengguna tidak pasti dan tidak tepat
2. Mendorong pengguna aktif dan patisipasi manajemen
3. Proyek-proyek memiliki visibilitas dan dukungan lebih tinggi karena keterlibatan pengguna ekstensif selama proses
Ø Kelemahan
1. dapat dengan mudah memecahkan yang salah karena analisis masalah disingkat atau diabaikan
2. Membuat para analisis minder untuk mempertimbangkan alternatif-alternatif teknis lain yang lebih bernilai.

d. Model Spiral
Model spiral adalah model proses software yang evolusioner yang merangkai sifat iteratif dari prototipe dengan cara kontrol dan aspek sistematis dari model sekuensial linier.

e. Model 4GT
Model 4GT merupakan seperangkat peralatan software yang fungsinya sebagai perangkat pembantu untuk memudahkan seorang pengembang software mengaplikasikan karakteristik software tersebut, dari situ akan menghasilkan source code dan object code yang secara otomatis sesuai dengan persyaratan khusus yang dibuat oleh pengembang software tersebut.

Mungkin cukup sekian dulu postingan aku kali ini, semoga bermanfaat. Terimakasih atas kunjungannya.

Comments

Popular posts from this blog

Prinsip Prinsip Dasar Desain Grafis

Dasar Desain Grafis